Nasional - 29 Desember 2022

Danlantamal IX Ambon Hadiri Momerandum KASAL di Mabes

Infobaru.co.id, Jakarta – Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon hadiri langsung Memorandum Serah Terima Jabatan Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) di Jakarta, Rabu (28/12/22)

Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina menghadiri momen penting pembacaan momerandum Kepala Staf Angkatan Laut. Kegiatan ini dilaksanakan menjelang serah terima Jabatan Kepala Staf Angkatan Laut, dari Laksamana TNI Yudo Margono, kepada Laksamana TNI Muhammad Ali.

Setelah sebelumnya Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) itu, resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo menjadi Kepala Staf TNI Angkatan Laut di Istana Negara pada Hari Rabu tanggal 28 Desember 2022.

Dalam pembacaan memorandum dijelaskan berbagai hal tentang pelaksanaan tugas yang telah dilaksanakan, yang sedang dilaksanakan, dan yang akan dilaksanakan pada masa mendatang, kegiatan tersebut dihadiri dan disaksikan, seluruh Pejabat Utama Mabesal, Para Pangkotama TNI AL, dan Para pejabat tamu undangan lain.

Lebih lanjut pada kesempatan tersebut, selain menjelaskan tugas dan kewajiban, Laksamana TNI Yudo Margono sebagai pejabat lama juga menyampaikan hal-hal penting yang perlu mendapat perhatian dalam pelaksanaan tugas dan kewajiban sebagai Kepala Staf Angkatan Laut, serta disampaikan juga permasalahan-permasalahan menonjol yang perlu mendapatkan perhatian.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar hingga selesai kegiatan, yang  dilanjutkan dengan penandatanganan naskah memorandum oleh Pejabat lama ke Pejabat Baru. Komandan Lantamal IX sebagai tamu undangan mengikuti rangkaian kegiatan mulai awal sampai akhir kegiatan bersama para pejabat dan tamu undangan lain. (Ipu)

To Top