Ambonia - 9 Juni 2022

Cegah PMS, Danlantamal Perintahkan Razia Mess Prajurit

Infobaru.co.id, Ambon –  Untuk menegakan disiplin dan meminimalisir pelanggaran prajurit TNI AL di Wilayah Ambon, Komandan Lantamal IX Ambon Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T, memerintahkan Tim Divisi Jaga  melaksanakan pemeriksaan secara serentak di seluruh Mess Prajurit Tidur Dalam (TD) Mako Lantamal IX Ambon.

Menurut Perwira Dinas (Padis) Jaga Lantamal IX, Mayor Laut (K) Tri Wiyono, A. Md mengungkapkan pemeriksaan mess prajurit atas perintah pimpinan guna mencegah penyakit menular seksual di mako Lantamal IX Ambon.

“Kegiatan ini merupakan perintah langsung dari Danlantamal IX Ambon dan juga sebagai upaya antisipasi dan cegah dini terhadap Penyakit Menular Seksual (PMS),” jelasnya.

Tindakan inspeksi mendadak dilaksanakan tepat pukul 20.30 WIT hingga pukul 23.00 WIT secara serentak di seluruh Mess Tidur Dalam (TD) Mako Lantamal IX Ambon, dimulai dari Mess Tidur Dalam Bintara dan Tamtama, kemudian berlanjut ke Mess Tidur Dalam Pomal, Mess Tidur Dalam Yonmarhanlan IX dan Tidur Dalam Satrol Lantamal IX Ambon.

Dalam kegiatan pencegahan dini PMS tersebut melibatkan Padis Jaga, Perwira Jaga, Dokter Jaga Rumkital dr. F. X. Suhardjo dan tim kesehatan, Provos Jaga serta Intel Jaga Mako Lantamal IX. Namun dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan adanya indikasi prajurit Tidur Dalam yang mengalami penyakit menular seksual. (Ipu)

To Top