Olahraga - 27 April 2021

Jalin Silaturahmi, Danrem 151/Binaiya Sambut Kedatangan CEO Maluku FC



Infobaru.co.id, Ambon – Komandan Korem 151/Binaiya Brigadir Jenderal TNI Arnold A.P. Ritiauw menerima kunjungan CEO Maluku FC, Irwan Maulana dan Manager Maluku FC, Saidna Azhar bin Thaher beserta rombongan di Markas Komando Resor Militer (Makorem) 151/Binaiya, Kota Ambon, Selasa (27/04/2021).

Kedatangan CEO Maluku FC Irwan Maulana bersama rombongan di sambut langsung Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Arnold A.P. Ritiauw yang didampingi oleh Danramil 1504-04/Salahutu Letda Inf Anjarang.

CEO Maluku FC, Irwan Maulana menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak Danrem yang sudah berkenan menerima kehadirannya di tengah-tengah kesibukan Danrem melaksanakan tugas.

“Kami datang bertemu Bapak Danrem sekedar bersilaturahmi dan menyampaikan bahwa Sanya di Ambon saat ini telah terbentuk klub Sepak Bola yang diberi nama ” Maluku FC ” dan tentunya kami meminta suport dan dukungan bapak Danrem dengan kegiatan kami kedepan, Karena Maluku FC milik kita semua masyarakat Maluku. Kami tidak bisa bekerja dan berbuat apa-apa tanpa dukungan semua masyarakat di Maluku,” tuturnya

Sementara itu Danrem 151/Binaiya menyampaikan terima kasih atas kehadiran Pak Irwan Maulana selaku CEO Maluku FC untuk bersilaturahmi ke Korem 151/Binaiya.

Atas nama pribadi dan satuan saya menyambut baik kehadiran Klub Bola Maluku FC, Dan saya tegaskan bahwa saya akan mendukung sepenuhnya kegiatan klub Maluku FC apalagi tujuannya untuk kemajuan sepak bola di Maluku,

“Ini dapat digunakan sebagai wadah untuk mencari atlet-atlet sepak bola muda berbakat, agar nantinya dapat mencetak prestasi yang gemilang baik ditingkat nasional maupun ditingkat internasional,”ucap Danrem yang juga pemain senior lapangan hijau tersebut. (Ipu)

Beri Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top